Assalamu'alykum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Puji serta syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, atas rahmat dan berkah-Nya kita dapat melaksanakan tugas dengan baik, mengantarkan peserta didik yang berakhlak mulia, kompeten dan berjiwa wirausaha. Salawat serta salam kita samapaikan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW, keluarga, sahabat dan pengikutnya samapai akhir zaman, amiin.
Dalam kesempatan ini komite SMK Negeri 8 Jakarta sangat mendukung dan mendorong peserta didik untuk lebih maju dalam ilmu pengetahuan, keterampilan dan sikap yang sesuai dengan tuntutan dunia usaha dan dunia industri nasional maupun internasional serta menumbuhkembangkan jiwa wirausaha peserta didik, sesuai dengan visi dan misi SMK Negeri 8 Jakarta. Komite akan selalu berdampingan dan sejalan dengan tugas yang diemban oleh SMK Negeri 8 jakarta sesuai dengan aturan dan perundang-undangan yang berlaku.
Semoga SMK Negeri 8 Jakarta akan lebih maju dalam melaksanakan tugas dan fungsi, sehingga generasi yang akan datang bermanfaat bagi nusa, bangsa dan agama. Amiin...
Wasalamu'alaykum Wr. Wb.
Komite Sekolah
|